4 Pernikahan haruslah dihormati oleh semua orang. Dan setiap pernikahan harus dijaga supaya tetap murni di antara dua orang. Allah akan menghukum orang cabul dan yang berzina.
5 Jagalah hidupmu supaya bebas dari cinta akan uang. Dan cukupkanlah dirimu dengan yang kamu miliki. Allah telah berkata,Aku tidak akan pernah meninggalkan engkau,Aku tidak akan pernah menjauh dari engkau.
6 Jadi, kita boleh merasa aman dan berkata,Tuhan adalah Penolongku; aku tidak akan takut.Orang tidak dapat melakukan apa-apa terhadap aku.
7 Ingatlah para pemimpinmu. Mereka mengajarkan firman Allah kepadamu. Ingatlah cara mereka hidup dan mati, dan teladanilah imannya.
8 Yesus Kristus tetap sama baik kemarin, hari ini, dan selama-lamanya.
9 Jangan membiarkan segala macam ajaran asing memimpinmu kepada jalan yang salah. Hatimu harus dikuatkan dengan anugerah Allah, bukan dengan menaati peraturan tentang makanan. Menaati peraturan itu tidak menolong orang.
10 Kita mempunyai Kurban. Para imam yang melayani di Kemah Suci tidak boleh makan kurban itu.