7 Ingatlah para pemimpinmu. Mereka mengajarkan firman Allah kepadamu. Ingatlah cara mereka hidup dan mati, dan teladanilah imannya.
8 Yesus Kristus tetap sama baik kemarin, hari ini, dan selama-lamanya.
9 Jangan membiarkan segala macam ajaran asing memimpinmu kepada jalan yang salah. Hatimu harus dikuatkan dengan anugerah Allah, bukan dengan menaati peraturan tentang makanan. Menaati peraturan itu tidak menolong orang.
10 Kita mempunyai Kurban. Para imam yang melayani di Kemah Suci tidak boleh makan kurban itu.
11 Imam Besar membawa darah hewan ke dalam Tempat Yang Mahakudus sebagai kurban penghapus dosa, tetapi tubuh hewan dibakar di luar kemah.
12 Yesus juga telah menderita di luar kota. Ia mati untuk menyucikan umat dengan darah-Nya sendiri.
13 Jadi, marilah kita pergi kepada Yesus di luar kemah. Marilah kita menanggung kehinaan-Nya.