3 Keselamatan yang diberikan kepada kita sangat besar. Jadi, pastilah kita juga akan dihukum, jika kita menganggap bahwa keselamatan itu tidak penting. Yang pertama kali memberitakan keselamatan itu adalah Tuhan Yesus. Dan orang yang mendengarkan-Nya membuktikan kepada kita bahwa keselamatan itu benar.
4 Allah juga membuktikannya dengan berbagai tanda ajaib, tanda-tanda besar, dan berbagai macam mukjizat. Dan Dia membuktikannya dengan memberikan pemberian kepada manusia melalui Roh Kudus dengan cara yang dikehendaki-Nya.
5 Allah tidak memilih malaikat-malaikat menjadi pemimpin dunia yang akan datang. Dunia yang akan datang itulah yang sedang kita bicarakan.
6 Ada tertulis dalam nas Kitab Suci,Ya Allah, mengapa Engkau peduli terhadap manusia?Mengapa Engkau peduli terhadap anak manusia?Apakah ia begitu penting?
7 Untuk waktu yang singkat Engkau telah membuat-Nya lebih rendah daripada malaikat.Engkau telah memberikan kemuliaan dan hormat untuk menjadi mahkota-Nya.
8 Engkau telah meletakkan semuanya di bawah kuasa-Nya.Jika Allah telah meletakkan semuanya di bawah kuasa-Nya, maka tidak ada yang tidak dikuasai-Nya, tetapi sekarang kita belum melihat-Nya memerintah atas semuanya.
9 Untuk waktu yang singkat Yesus dibuat lebih rendah daripada malaikat-malaikat, tetapi sekarang kita melihat-Nya memakai mahkota kemuliaan dan hormat karena Ia menderita dan mati. Karena anugerah Allah, Yesus mati untuk setiap orang.