3 “Berbahagialah orang yang merasa tidak berdaya dan hanya bergantung pada Tuhan saja;mereka adalah anggota umat Allah!
4 Berbahagialah orang yang bersedih hati;Allah akan menghibur mereka!
5 Berbahagialah orang yang rendah hati;Allah akan memenuhi janji-Nya kepada mereka!
6 Berbahagialah orang yang rindu melakukan kehendak Allah;Allah akan memuaskan mereka!
7 Berbahagialah orang yang mengasihani orang lain;Allah akan mengasihani mereka juga!
8 Berbahagialah orang yang murni hatinya;mereka akan mengenal Allah.
9 Berbahagialah orang yang membawa damai di antara manusia;Allah akan mengaku mereka sebagai anak-anak-Nya!