24 Setelah berkata demikian raja menyuruh orang mengambil pedang.
25 Kemudian raja memerintahkan, “Potonglah bayi yang hidup itu menjadi dua dan berikanlah satu potong kepada masing-masing wanita itu.”
26 Mendengar perintah itu, ibu yang sebenarnya dari anak itu berkata, “Ampun, Baginda, jangan bunuh anak itu. Berikan saja kepada dia.” Ibu itu berkata begitu karena ia sangat mencintai anaknya.Tetapi wanita yang lain itu berkata, “Ya, potong saja, biar tak seorang pun dari kami yang mendapatnya!”
27 Maka berkatalah Salomo, “Jangan bunuh bayi itu! Serahkan kepada wanita yang pertama itu -- dialah ibunya.”
28 Ketika bangsa Israel mendengar tentang keputusan Salomo dalam perkara tersebut, mereka merasa kagum dan hormat kepadanya. Sebab, nyatalah bahwa Allah telah memberikan kepadanya hikmat untuk berlaku adil.