2 Maka datanglah orang membawa berita ini kepada Raja Yosafat, “Banyak sekali tentara Edom telah datang dari seberang Laut Mati untuk menyerbu Baginda. Mereka sudah merebut Hazezon-Tamar.” (Hazezon-Tamar adalah nama lain untuk En-Gedi.)
3 Yosafat menjadi takut lalu ia berdoa minta petunjuk dari Tuhan. Kemudian ia memerintahkan supaya seluruh rakyat berpuasa.
4 Dari setiap kota di Yehuda orang pergi ke Yerusalem untuk minta tolong kepada Tuhan.
5 Mereka bersama-sama dengan penduduk Yerusalem berkumpul di pelataran yang baru di Rumah Tuhan. Raja Yosafat berdiri di depan mereka,
6 dan berdoa dengan suara keras, “Ya Tuhan, Allah leluhur kami! Engkau Allah di surga dan memerintah atas semua bangsa di bumi. Engkau berkuasa dan kuat; tak seorang pun sanggup melawan Engkau.
7 Engkaulah Allah kami. Ketika umat-Mu, bangsa Israel, datang ke negeri ini, Engkau mengusir orang-orang yang pada waktu itu tinggal di sini. Lalu Engkau memberikan negeri ini kepada keturunan Abraham, sahabat-Mu, untuk menjadi tanah milik mereka selama-lamanya.
8 Mereka telah tinggal di sini dan mendirikan sebuah rumah tempat menyembah Engkau. Mereka tahu