1 Tuhan berkata kepada Musa,
2 “Lakukanlah pembalasan kepada orang Midian karena apa yang sudah mereka perbuat terhadap bangsa Israel. Sesudah itu engkau akan mati.”
3 Maka Musa berkata kepada bangsa Israel, “Bersiap-siaplah untuk berperang; kamu harus menyerang orang Midian untuk melakukan hukuman Tuhan terhadap mereka.
4 Dari setiap suku bangsa Israel, kamu harus menyiapkan seribu orang prajurit untuk maju berperang.”
5 Maka dipilihlah seribu orang dari setiap suku bangsa Israel, seluruhnya berjumlah dua belas ribu orang yang siap bertempur.
6 Musa menyuruh mereka berperang bersama-sama dengan Pinehas anak Imam Eleazar. Pinehas membawa benda-benda suci dan trompet-trompet untuk memberi tanda-tanda.