9 Selain itu apa saja yang diperlukan menurut para imam di Yerusalem, seperti misalnya sapi jantan muda, domba jantan dan anak domba untuk kurban persembahan kepada Allah penguasa di surga, juga gandum, garam, anggur dan minyak zaitun, harus diberikan kepada mereka setiap hari tanpa lalai.
10 Laksanakan semua itu supaya mereka dapat mempersembahkan kurban yang menyenangkan Allah penguasa di surga, dan supaya mereka memohonkan berkat bagiku dan bagi para putraku.
11 Aku memerintahkan supaya orang yang melanggar perintah ini dari rumahnya dicabut sebuah tiang, diruncingkan ujungnya, lalu ditusukkan ke dalam badan orang itu sampai tembus. Rumahnya harus dibongkar dan dijadikan tempat sampah.
12 Semoga Allah yang telah memilih Yerusalem sebagai tempat Ia disembah, membinasakan setiap raja atau bangsa yang berani melanggar perintah ini dan mencoba menghancurkan Rumah Tuhan di Yerusalem itu. Aku, Darius, telah memberikan perintah ini. Laksanakanlah dengan sebaik-baiknya.”
13 Perintah Raja Darius itu dilaksanakan dengan cermat oleh Tatnai, gubernur Efrat Barat, dan Syetar-Boznai serta rekan-rekan mereka.
14 Didukung oleh nabi-nabi Hagai dan Zakharia, para pemimpin Yahudi melanjutkan pembangunan Rumah Tuhan itu. Mereka cepat menyelesaikan pembangunan itu sesuai dengan perintah Allah Israel dan perintah Kores, Darius dan Artahsasta, raja-raja Persia itu.
15 Rumah Tuhan itu rampung pada tanggal tiga bulan Adar pada tahun keenam pemerintahan Raja Darius.