1 “Inilah hukum-hukum yang harus kamu taati seumur hidupmu di negeri yang diberikan kepadamu oleh Tuhan, Allah nenek moyangmu.
2 Sesudah masuk ke negeri itu kamu harus menghancurkan tempat-tempat pemujaan di atas gunung-gunung tinggi, di bukit-bukit dan di bawah pohon-pohon rindang, tempat bangsa yang tinggal di situ menyembah ilah-ilah mereka.
3 Robohkanlah mezbah-mezbah mereka dan remukkan tiang-tiang batu yang mereka anggap keramat. Bakarlah lambang-lambang Asyera, dan hancurkan patung-patung berhala mereka, sehingga ilah-ilah itu tak akan disembah lagi di tempat-tempat itu.
4 Pada waktu kamu menyembah Tuhan Allahmu, janganlah meniru cara orang-orang itu menyembah ilah-ilah mereka.
5 Dari seluruh wilayah suku-suku Israel, Tuhan Allahmu akan memilih satu tempat supaya bangsa kita dapat datang ke hadapan-Nya dan menyembah Dia.
6 Ke tempat itulah harus kamu bawa kurban-kurban bakaran serta kurban-kurban yang lain, persembahan sepersepuluhanmu serta persembahan-persembahan lain, kurban pembayar kaulmu, kurban sukarelamu dan anak sapi dan kambing dombamu yang pertama lahir.
7 Di situ juga, di hadapan Tuhan Allahmu, kamu bersama-sama dengan keluargamu harus makan dan bergembira atas usaha-usahamu yang berhasil karena diberkati Tuhan Allahmu.