10 Kamu akan makan sepuas hatimu, dan bersyukur kepada Tuhan Allahmu untuk tanah subur yang diberikan-Nya kepadamu.”
11 “Jagalah baik-baik jangan sampai kamu melupakan Tuhan Allahmu; jangan abaikan satu pun dari semua hukum-Nya yang saya berikan kepadamu hari ini.
12 Kalau kamu sudah makan sepuas hatimu dan sudah membangun rumah-rumah yang baik untuk tempat kediamanmu,
13 dan kalau sudah bertambah sapi dan kambing dombamu, perak dan emasmu serta segala harta milikmu yang lain,
14 jagalah baik-baik supaya kamu tidak menjadi sombong dan melupakan Tuhan Allahmu yang membebaskan kamu dari Mesir, tempat kamu diperbudak.
15 Tuhan memimpin kamu melalui padang gurun yang luas dan dahsyat, yang banyak ular berbisa dan kalajengkingnya. Di tanah yang kering tanpa air Ia membuat air mengalir dari batu, supaya kamu dapat minum sepuas-puasnya.
16 Di padang gurun Ia memberi manna untuk makananmu, makanan yang tidak dikenal nenek moyangmu. Tuhan melakukan itu untuk mencobai kamu dan merendahkan hatimu, supaya pada akhirnya Ia dapat berbuat baik kepadamu.