6 tetapi kamu tidak menghormati orang miskin. Dan kamu tahu bahwa orang kayalah yang selalu menguasai hidupmu. Dan merekalah yang menyeret kamu ke pengadilan.
7 Merekalah yang menjelekkan nama baik Yesus, yang menjadikan kamu milik-Nya.
8 Ada satu hukum yang utama, yang lebih penting daripada hukum-hukum lain. Hukum yang satu itu terdapat dalam Kitab Suci: Kasihilah orang lain sama seperti dirimu sendiri. Jika kamu menaati hukum yang utama itu, kamu telah melakukan yang benar.
9 Tetapi jika kamu membeda-bedakan orang, kamu sudah bersalah. Kamu dihukum selaku pelanggar hukum Allah.
10 Kamu dapat mematuhi seluruh hukum Taurat, tetapi jika kamu tidak mematuhi salah satu perintah, kamu telah melanggar semua perintah dari hukum Taurat itu.
11 Allah berkata, Jangan berzina. Allah juga berkata, Jangan membunuh. Jadi, jika kamu tidak berzina, tetapi kamu membunuh, kamu sama saja sudah melanggar hukum Taurat.
12 Kamu akan diadili hukum Taurat yang memberi kebebasan. Ingatlah itu dalam segala sesuatu yang kamu katakan dan lakukan.