17 Dan Yesus memikul salib-Nya sendiri. Ia pergi ke tempat yang bernama Tempat Tengkorak. Dalam bahasa Ibrani disebut Golgota.
18 Di Golgota mereka menyalibkan Yesus. Mereka juga menyalibkan dua orang lainnya. Kedua orang itu disalibkan bersebelahan dengan salib Yesus. Salib Yesus berada di tengah-tengah.
19 Pilatus menyuruh orang memasang tulisan pada bagian atas kayu salib. Tulisan itu berbunyi, Yesus orang Nazaret, Raja orang Yahudi.
20 Tulisan itu ada dalam bahasa Ibrani, Latin, dan Yunani. Banyak orang Yahudi yang membaca tulisan itu sebab tempat Yesus disalibkan letaknya dekat kota.
21 Imam-imam kepala Yahudi berkata kepada Pilatus, Jangan engkau menulis, ‘Raja orang Yahudi,’ tetapi tuliskan, ‘Orang ini mengatakan, Aku Raja orang Yahudi.’
22 Pilatus menjawab, Aku tidak mengubah yang telah kutulis!
23 Sesudah tentara-tentara menyalibkan Yesus, mereka mengambil pakaian-Nya. Mereka merobek pakaian itu menjadi empat. Tiap tentara mendapat satu bagian. Mereka juga mengambil baju panjang-Nya yang tidak berjahit, terbuat hanya satu tenunan saja dari atas ke bawah.