52 Lalu orang Yahudi itu berkata lagi kepada-Nya, “Sekarang sudah jelas bahwa kamu ini gila dan kerasukan setan! Abraham sudah mati, dan nabi-nabi juga sudah mati. Tetapi kamu berkata, ‘Semua orang yang mengikuti ajaranku tidak akan mati untuk selama-lamanya.’
53 Jadi kamu pikir dirimu lebih hebat dari Abraham— kah?! Dia sudah mati, dan semua nabi sudah mati juga. Kamu pikir dirimu lebih hebat dari mereka semua— kah?!”
54 Lalu Yesus menjawab, “Kalau Aku bekerja mencari hormat untuk diri-Ku sendiri, kalian tidak usah percaya kepada-Ku. Tetapi Yang menghormati-Ku adalah Bapa-Ku— yaitu Dia yang kalian sebut sebagai Allah kalian.
55 Tetapi kalian belum mengenali Dia. Aku yang mengenali Dia. Kalau Aku berkata bahwa Aku tidak mengenali Dia, berarti Aku sudah menjadi penipu— sama seperti kalian. Tetapi Aku mengenali Dia, dan Aku selalu menaati perintah-Nya.
56 Nenek moyang kalian Abraham senang sekali ketika dia mendengar tentang rencana pelayanan-Ku di dunia ini. Ketika dia menyaksikannya dari awal, dia gembira sekali.”
57 Lalu mereka berkata kepada-Nya, “Apa?! Umurmu belum sampai lima puluh tahun, dan kamu berkata bahwa kamu sudah melihat Abraham!”
58 Kemudian Yesus menjawab, “Apa yang Aku katakan ini benar sekali: Sebelum Abraham dilahirkan, Aku sudah ada.”