1 Sekarang, hai Ayub, dengarkanlah dengan telitikata-kata yang hendak kusampaikan ini.
2 Aku sudah siap sediahendak berkata-kata.
3 Dengan tulus hati aku berbicara;yang kukatakan adalah yang sebenarnya.
4 Roh Allah telah menciptakan akudan memberikan hidup kepadaku.
5 Jadi, jika dapat, jawablah aku.Siapkanlah pembelaanmu.
6 Bagi Allah, kau dan aku tidak berbedadari tanah liat kita dibentuk-Nya.