18 Lalu dibuat lima puluh kait dari perunggu untuk menyatukan kedua layar itu menjadi atap Kemah.
19 Sesudah itu dibuat dua tutup untuk bagian Kemah, satu dari kulit domba jantan yang diwarnai merah, dan yang lain dari kulit halus.
20 Kemudian mereka membuat rangka-rangka Kemah yang tegak lurus dari kayu akasia.
21 Setiap rangka tingginya empat meter dan lebarnya enam puluh enam sentimeter.
22 Pada setiap rangka dibuat dua patok yang sepasang, sehingga rangka-rangka itu dapat disambung yang satu dengan yang lain.
23 Untuk bagian selatan Kemah dibuat dua puluh rangka,
24 dengan empat puluh alasnya dari perak, dua di bawah setiap rangka untuk kedua patoknya.