10 Ketika pejabat-pejabat pemerintah Yehuda mendengar apa yang telah terjadi, mereka cepat-cepat keluar dari istana raja lalu pergi ke Rumah Tuhan, dan duduk di Pintu Gerbang Baru.
11 Para imam dan nabi-nabi berkata kepada pejabat-pejabat itu dan kepada rakyat, “Orang ini patut dihukum mati karena ia telah mengeluarkan kata-kata yang menentang kota kita ini. Kamu sendiri sudah mendengarnya.”
12 Lalu aku berkata, “Tuhanlah yang menyuruh aku menyampaikan pesan yang menentang Rumah Tuhan dan kota ini seperti yang kamu dengar.
13 Sebab itu ubahlah cara hidupmu dan perbuatan-perbuatanmu; taatilah Tuhan Allahmu, supaya Ia mengurungkan niat-Nya untuk mencelakakan kamu.
14 Mengenai diriku, memang ada dalam kuasamu untuk melakukan apa saja menurut kemauanmu.
15 Tapi ingat, kalau kamu membunuh aku, kamu dan penduduk kota ini akan menanggung kesalahan atas pembunuhan terhadap orang yang tidak bersalah. Sebab, Tuhanlah yang mengutus aku untuk memberi peringatan itu kepadamu.”
16 Maka para pejabat pemerintah dan rakyat berkata kepada imam-imam dan nabi-nabi itu, “Orang ini berbicara atas nama Tuhan Allah kita; tidak patut ia dihukum mati.”