1 Haleluya!Pujilah Tuhan di sorga,pujilah Dia di tempat tinggi!
2 Pujilah Dia, hai segala malaikat-Nya,pujilah Dia, hai segala tentara-Nya!
3 Pujilah Dia, hai matahari dan bulan,pujilah Dia, hai segala bintang terang!
4 Pujilah Dia, hai langit yang mengatasi segala langit,hai air yang di atas langit!
5 Baiklah semuanya memuji nama Tuhan,sebab Dia memberi perintah, maka semuanya tercipta.
6 Dia mendirikan semuanya untuk seterusnya dan selamanya,dan memberi ketetapan yang tidak dapat dilanggar.