Ibrani 1:6-12 TSI

6 Selanjutnya, waktu Allah mengutus Anak-Nya yang sulung itu ke dalam dunia ini, Dia memerintahkan,“Biarlah semua malaikat menyembah Anak-Ku itu.”

7 Tetapi tentang para malaikat Allah hanya berkata,“Para malaikat melakukan tugas dari Allah dengan cepat seperti angin.Kuasa yang diberikan kepada mereka seperti nyala api.”

8 Sedangkan kepada Anak-Nya Allah berkata,“Anak-Ku, Engkau adalah Allah yang akan memerintah dari takhta kerajaan-Mu untuk selama-lamanya.Kuasa yang akan Engkau tunjukkan dengan tongkat kerajaan-Mu akan selalu menghasilkan keadilan.

9 Engkau mengasihi orang-orang yang melakukan kebenaran, tetapi membenci orang-orang yang melakukan kejahatan.Karena itu Aku— sebagai Allah-Mu, melantikdan mengurapi-Mu dengan minyak sebagai tanda bahwa kerajaan-Mu mendatangkan sukacita.Dan sukacita itu lebih besar daripada sukacita yang Ku-berikan kepada para sahabat-Mu.”

10 Dan Allah juga mengatakan— bukan kepada malaikat, tetapi kepada Anak-Nya Yesus seperti ini,“Engkau juga adalah Tuhan yang menciptakan dasar bumi ini,dan dengan tangan-Mu sendiri Engkau menjadikan segala sesuatu di langit.

11 Semua ciptaan itu akan lenyap, tetapi Engkau tetap ada untuk selama-lamanya.Semuanya itu akan menjadi rusak seperti pakaian lama.

12 Dan nanti semua ciptaan sudah menjadi rusak itu akan Engkau gulung dan buang— seperti waktu seseorang menggulung lalu membuang pakaiannya yang rusak.Lalu seperti seorang yang memakai pakaian yang baru, demikianlah Engkau akan menggantikan dan memperbarui segala sesuatu yang sudah rusak itu.Tetapi Engkau sendiri tidak akan pernah berubah,dan hidup-Mu tidak akan pernah berakhir.”