1 Jadi, apakah orang Yahudi mempunyai sesuatu yang tidak dimiliki orang lain? Apakah ada sesuatu hal yang istimewa dengan sunat?
2 Ya, orang Yahudi mempunyai banyak hal yang istimewa. Hal yang paling penting ialah: Allah mempercayakan ajaran-Nya kepada orang Yahudi.
3 Ada beberapa orang Yahudi yang tidak setia kepada Allah, tetapi apakah hal itu akan menghentikan Allah setia terhadap janji-Nya?
4 Tidak. Allah akan tetap mengatakan kebenaran, walaupun setiap orang berdusta. Seperti Kitab Suci berkata,Engkau akan terbukti benar dalam semua firman-Mu,dan Engkau akan menang, jika Engkau dihakimi.
5 Ketika kita bersalah, hal itu akan semakin membuktikan, bahwa Allah benar. Jadi, apakah kita boleh berkata, bahwa Allah salah pada saat Dia menghukum kita? Aku berkata selaku manusia.
6 Tidak. Jika Allah tidak dapat menghukum kita, Allah tidak dapat menghakimi dunia ini.
7 Orang mungkin berkata, Jika aku berdusta, itu akan memuliakan Allah, sebab kebohonganku menunjukkan kebenaran Allah. Jadi, mengapa aku dihakimi sebagai orang berdosa?
8 Sama dengan mengatakan, Kita harus melakukan yang jahat supaya yang baik datang. Banyak orang mengecam kami bahwa kami mengajarkan hal seperti itu. Orang yang berkata demikian sudah sepantasnya menerima hukuman.
9 Apakah kita orang Yahudi lebih baik daripada orang lain? Tidak. Kami sudah mengatakan bahwa orang Yahudi dan yang bukan Yahudi sama. Mereka semua berdosa.
10 Seperti Kitab Suci mengatakan,Tidak ada orang yang tidak berdosa, seorang pun tidak ada.
11 Tidak ada orang yang mengerti.Tidak ada orang yang sungguh mau bersama Allah.
12 Semua orang sudah berbalikdan semua orang tidak berguna.Tidak ada orang yang berbuat baik.Tidak ada.
13 Mulut orang seperti kubur yang terbuka;mereka menggunakan lidahnya berdusta.Yang dikatakan mereka seperti racun ular;
14 mulut mereka penuh kutukan dan kepahitan.
15 Mereka selalu bersedia menyakiti dan membunuh;
16 ke mana saja mereka pergi, mereka membuat kehancuran dan kesedihan.
17 Mereka tidak mengenal jalan damai.
18 Mereka tidak takut atau tidak hormat terhadap Allah.
19 Yang dikatakan hukum Taurat adalah untuk manusia yang dikuasai hukum Taurat. Hal itu yang menyebabkan orang Yahudi berhenti meminta maaf dan membawa semua orang di dunia ini kepada penghakiman Allah,
20 karena tidak seorang pun yang dapat benar di hadapan Allah dengan mematuhi hukum Taurat. Hukum Taurat hanya menunjukkan dosa-dosa kita kepada kita.
21 Tetapi Allah mempunyai jalan untuk membenarkan manusia, bukan dengan hukum Taurat. Dan sekarang Allah sudah menunjukkan jalan yang baru. Hukum Taurat dan para nabi telah mengatakan jalan baru itu kepada kita.
22 Allah membuat manusia benar melalui iman mereka kepada Yesus Kristus. Allah melakukan itu untuk semua orang yang percaya kepada Kristus karena semua orang sama.
23 Semua orang telah berdosa dan tidak cukup baik untuk kemuliaan Allah.
24 Manusia dibenarkan di hadapan Allah hanya karena anugerah-Nya. Itu adalah pemberian secara cuma-cuma. Manusia menjadi benar di hadapan Allah dengan membuatnya bebas dari dosa oleh Yesus Kristus.
25 Allah telah memberikan Yesus sebagai jalan untuk mengampuni dosa manusia melalui iman. Allah mengampuni orang melalui kematian Yesus. Allah telah memberikan Yesus untuk menunjukkan bahwa Ia selalu melakukan yang benar dan patut. Di masa lalu Allah tetap sabar dan tidak membinasakan manusia karena dosa-dosanya.
26 Allah telah memberikan Yesus untuk menunjukkan hari itu, bahwa Allah melakukan yang benar. Allah melakukan itu sehingga Ia dapat menghakimi dengan adil dan membenarkan orang yang mempunyai iman kepada Yesus.
27 Jadi, apakah kita punya alasan untuk bermegah diri? Tidak. Mengapa tidak? Melalui iman hal bermegah diri dihentikan, bukan dengan jalan menaati hukum Taurat,
28 sebab orang dibenarkan di hadapan Allah melalui iman, bukan dengan yang dilakukannya dengan menuruti hukum Taurat. Itulah yang kita percayai.
29 Allah bukan hanya Allah orang Yahudi. Ia juga Allah orang yang bukan Yahudi.
30 Hanya ada satu Allah. Ia yang akan membenarkan orang Yahudi di hadapan-Nya melalui imannya. Dan Dia juga membenarkan orang yang bukan Yahudi di hadapan-Nya melalui imannya.
31 Apakah kami membinasakan hukum Taurat dengan mengikuti jalan iman? Tidak. Iman menyebabkan kami menjalankan yang sebenarnya dikehendaki hukum Taurat.